Minyak Zaitun untuk Jerawat? Emang Bisa?


Banyak orang yang belum mengetahui manfaat minyak zaitun untuk jerawat. Minyak zaitun atau biasa orang menyebutnya olive oil merupakan ekstrak dari buah zaitun atau dalam bahasa biologinya disebut Olea europaea, yaitu pohon tradisional dari basin Mediterania. Bentuk buah zaitun sendiri yakni bulat berisi berwarna hijau saat mentah dan akan berubah kekuning-kuningan saat menjelang masak. Minyak zaitun memiliki manfaat yang besar di bidang kecantikan, khususnya dalam pembuatan kosmetik. Berbagai perusahaan berlomba-lomba mengolah buah zaitun menjadi minyak zaitun. Salah satu manfaat terdahsyat minyak zaitun yakni untuk jerawat. Banyak kaum hawa yang merasa tidak percaya diri ketika ada satu saja jerawat yang menempel di wajahnya. Bahkan ratu tersohor terdahulu, Cleopatra rajin merawat kecantikan wajahnya menggunakan minyak zaitun. Contoh lainnya bisa dilihat dari artis-artis cantik yang juga menggunakan minyak zaitun sebagai rahasia kecantikannya.

Kandungan  dalam Minyak Zaitun

Sebenarnya apa saja kandungan yang dimiliki ekstrak yang berasal dari buah zaitun ini sehingga bisa untuk jerawat?
Sebelum mengetahui kandungan dalam minyak zaitun tak ada salahnya jika tahu tentang khasiat minyak zaitun bagi kulit. Beberapa  khasiat minyak zaitun bagi kulit yakni mencegah kerusakan sel-sel kulit, mengangkat kotoran yang jika lama dibiarkan akan menjadi jerawat. Nah, itulah sebab muasal jerawat dapat menempel di kulit kita. Dengan adanya minyak zaitun kotoran akan terangkat dan kulit menjadi bersih. Terakhir yaitu mencegah minyak berlebih pada kulit. Minyak yang berlebih akan menggumpal dan bisa juga menyebabkan jerawat.

Di dalam ekstrak buah zaitun atau yang biasa disebut minyak zaitun terdapat beberapa kandungan yang mampu mencegah adanya jerawat, diantaranya adalah:

1.      Senyawa kimia triasilgliserol yang tersusun atas asam lemak tak jenuh tunggal dengan omega 9 (asam oleat). Omega 9 ini berkisar 55 – 83 persen dari total seluruh asam lemak. Karena lemak tersebut bersifat tak jenuh tunggal sehingga risiko tubuh teroksidasi lebih sedikit daripada omega 6 atau omega 3.
2.      Vitamin E, vitamin E berfungsi untuk kecantikan yakni memelihara kesehatan kulit.Kulit adalah bagian tubuh terluar yang berisiko tinggi terjadi kerusakan akibat banyaknya bakteri maupun unsur lain, misalnya sinar UV yang membuat kulit kering, kusam, keriput lebih cepat. Dengan adanya vitamin E maka kulit terlindungi dengan adanya suplai dan nutrisi dari luar tubuh.

Cara Pemakaian Minyak Zaitun untuk Mencegah Jerawat

Langkah pertama yang bisa dicoba yaitu dengan memakai masker dari campuran minyak zaitun dan bubuk cendana. Terutama lakukan ketika wajah terasa lelah, kemudian biarkan masker tersebut meresap kurang lebih lima belas menit lamanya. Setelah itu, basuh permukaan wajah agar masker terangkat menggunakan air dingin lalu keringkan menggunakan tisu atau handuk halus atau dengan cara menepuk-nepuk permukaan wajah menggunakan telapak tangan.

Langkah lainnya yaitu dengan menggunakan minyak zaitun selepas melawan terik matahari. Pertama basuh wajah dengan air hangat atau uap air mendidih. Hal ini bertujuan  untuk membuka pori-pori wajah. Lalu oles minyak zaitun secara merata pada kulit wajah dan diamkan selama kurang lebih lima menit. Jika selesai, bersihkan kulit wajah dengan air hangat, dan terakhir bilas menggunakan air dingin agar semua kotoran  yang keluar hilang dan tak lagi masuk ke dalam pori-pori kulit wajah.
Adapun cara dengan mengombinasikan minyak zaitun dengan madu yang dipercaya sebagai bahan herbal kecantikan  dapat merawat dari berbagai kerusakan. Caranya sederhana, campurkan minyak zaitun dan madu dengan perbandingan satu-satu di sebuah wadah. Setelah tercampur ambil kuas dan oleskan ke seluruh permukaan kulit wajah kemudian diamkan selama lima menit. Setelah itu bilas menggunakan air dingin dan lap kulit wajah menggunakan waslap, handuk, tisu, atau menepuk-nepuk kulit wajah menggunakan telapak tangan.

Untuk merasakan manfaat minyak zaitun untuk jerawat, Anda harus melakukan langkah dan cara-cara di atas secara rutin agar dapat merasakan manfaat nyata. Cara yang paling mudah dan simple yaitu dengan mengoleskan minyak zaitun sebelum beraktivitas dan sebelum tidur. Niscaya kulit wajah cantik Anda akan terhindar dari jerawat.

Untuk itu apabila sebelumnya Anda belum mengetahui manfaat minyak zaitun untuk jerawat, mulailah sekarang juga.

Selamat mencoba!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to " Minyak Zaitun untuk Jerawat? Emang Bisa?"

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung ke web ini. Ditunggu kedatangannya di Kota Kepanjen.