Skincare Aman untuk Wajah? Coba 5 Bahan Ini



Skincare sudah banyak sekali ditemukan terlebih banyak jenis yang bisa dipilih untuk menyesuaikan dengan kulit, terlebih cara membelinya pun mudah karena sudah ada yang menjualnya secara online. Namun, pertanyaan apakah akan cocok untuk wajahku? Selalu mengurungkan niat, tidak semua produk cocok untuk kulit kita. Terlebih ada tiga tipe kulit yang berbeda, kebutuhan setiap jenis kulit pun berbeda. Ada tipe kulit dan berminyak, tak lupa kulit kombinasi yang bisa kering dan bermindak. Tentunya kita harus pahami tipe kulit masing-masing untuk merawatnya dengan baik.

Untuk kulit kering pastinya kita mencari skincare yang melembabkan, karena jika tak sesuai kulit akan kering, bersisik, dan mengelupas. Jika kulitmu tipe berminyak yang membuatmu merasa lengket di siang hari, berarti membutuhkan perawatan yang mampu mengatur produksi sebum berlebih tanpa membuat kulit kering. Tentunya hal ini akan sulit untuk memilih skincare, terlebih jika kulitmu tipe kombinasi yang harus menyeimbangkan keduanya. 

Eits, kalian tidak perlu khawatir lagi, nih, karena ada masker alami yang bisa dijadikan bahan skincare, lho. Ada berbagai jenis masker alami yang bisa memutihkan wajah, kita hanya perlu tahu apa penyebab kulit wajah terlihat gelap yang biasanya dikarenakan terlalu sering terpapar sinar matahari. Selain itu, polusi dan pola hidup yang tidak sehat akan membuat kulit kusam.

Baca juga: Manfaat Kunyit Untuk Kecantikan

Perlu diingat untuk melakukan uji coba terlebih dahulu sebelum rutin memakai masker dari lima bahan ini, jika tak ada reaksi alergi yang muncul bisa diteruskan, nih. Bahan masker alami ini tidak hanya mencerahkan, tetapi juga mengatasi masalah kulit yang lain karena terkandung nutrisi di dalamnya. Berikut bahan alami yang bisa digunakan sebagai masker alami:

1. Jeruk

Jeruk sendiri mengandung banyak vitamin C yang menutrisi dan mampu mencerahkan kulit wajah, tak hanya mengonsumsi jeruk secara rutin kalia perlu mengolahnya menjadi masker juga, nih. Caranya mudah, lho, campurkan 2 sendok makan air perasan jeruk dengan kunyit sedikit, lalu aduk rata. Setelah tercampur rata aplikasikan pada kulit, kemudian tunggu selama 30 menit dan bilas dengan air.

2. Madu

Nah, ini cukup dengan mengoleskan madu pada kulit, lalu membiarkannya selama beberapa menit, kemudian bilas dengan air sudah mendapatkan manfaat yang luar biasa. Madu sangat efektif untuk memutihkan wajah, mencerahkan, melembabkan, sekaligus mencegah infeksi bakteri.

Baca juga: Minyak Zaitun untuk Jerawat, Emang Bisa?

3. Lidah Buaya

Dikutip dari Pulse.ng, lidah buaya memberikan efek dingin sehingga mempercepat proses regenerasi dan hasilnya kulit akan lebih cerah. Caranya pun mudah, cukup aplikasikan gel lidah buaya pada kulit, lalu diamkan selama 30 menit , setelah itu bersihkan dnegan air hangat.

4. Oatmeal dan Tomat

Perlu kalian tahu, nih, oatmeal mampu membersihkan sel kulit mati, sehingga menstimulasi pertumbuhan sel kulit baru yang dapat mencerahkan kulit. Kita juga mengkombinasikan oatmeal dengan ekstrak toma, campur hingga berbentuk pasta. Lalu, aplikasikan campuran itu pada kulit wajah dan diamkan selama 20 menit. Setelah itu, bilas dengan air dan gosok sisa masker perlahan untuk memaksimalkan efek oatmeal dan tomat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Skincare Aman untuk Wajah? Coba 5 Bahan Ini"

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung ke web ini. Ditunggu kedatangannya di Kota Kepanjen.