5 BENDA YANG WAJIB ADA DI TAS





Anisa AE - Untuk para kaum hawa, membawa tas saat berpergian adalah hal yang lumrah dilakukan. Bahkan hukumnya wajib bagi beberapa orang, terutama bagi ibu-ibu seperti saya. Memiliki anak yang masih balita bukanlah hal yang mudah ya mom, hehe. Setiap ingin berpergian kemanapun, si adek pasti harus membawa tas tersendiri yang berisi berbagai macam keperluannya. Apalagi jika ingin berpergian dengan jarak yang jauh degan waktu yang cukup lama, pastinya akan makin banyak barang bawaan yang harus dibawa. Mulai dari pampers, susu formula, baju ganti, dan masih banyak lagi.

Namun, kali ini saya tidak membahas tentang barang bawaan yang ada di tas adek ya mom, hehe. Kali ini saya akan memaparkan barang bawaan saya sendiri, karena biasanya saya membedakan antara barang bawaan si adek, dengan barang bawaan saya sendiri  tentunya. Saat berpergian kemanapun, saya senang membawa tas kecil untuk membawa barang-barang yang saya anggap penting. Meskipun saat berpergian jauh dan menginap yang membutuhkan barang bawaan yang banyak, saya lebih memilih menggunakan 2 tas. Tas besar untuk pakaian ganti dan tas kecil untuk barang-barang kecil yang saya anggap penting tentunya. Oke langsung saja kita ke poin yang pertama.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "5 BENDA YANG WAJIB ADA DI TAS"

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung ke web ini. Ditunggu kedatangannya di Kota Kepanjen.