Sejak virus COVID-19 mewabah di mana-mana tak ada yang bisa keluar rumah untuk bersenang-senang karena adanya protokol kesehatan yang ketat. Selain itu, keluar rumah hanya menambah risiko terpapar virus, banyak juga yang memilih stay at home karena takut. Apalagi sekarang corona menyebar luas, bahkan orang terdekat sudah banyak yang terpapar. Jadi, takut banget untuk keluar rumah.
Saat di
dalam rumah pun ada rasa cemas terhadap kondisi keluarga atau orang terdekat
yang sakit di luaran sana. Nah, sudah hampir satu tahun menghadapi pandemi seperti
ini tentunya bosan banget, cepat-cepat ingin keluar dan melepas penat. Kalau
sudah begitu harus ad acara untuk tetap bahagia di rumah, berikut aktivitas
yang bisa mengusir rasa bosan selama di rumah:
Baca juga: 3 Kegiatan Akhir Pekan Seru Bareng Keluarga di Rumah
1. Berolahraga sambil berjemur
Untuk
meningkatkan sistem kekebalan tubuh dalam melawan virus corona ini dianjurkan berjemur di bawah sinar matahari
pagi dan berolahraga setidaknya 15-30 menit. Bisa banget bersenang-senang
dengan berjemur dan berolahraga Bersama keluarga.
2. Berkebun
Bisa banget
nih kalau mau menanam di pekarangan sendiri bersama keluarga. Aktivitas sangat
bermanfaat dan menyenangkan apalagi dilakukan Bersama keluarga termasuk anak.
Kalau tidak ada pekarangan menanam di pot juga bisa, kegiatan ini akan menumbuhkan
rasa peduli terhadap lingkungan.
3. Menonton Film Favorit
Kegiatan
ini pasti sudah sering dilakukan apalagi untuk kaum rebahan yang doyan di kamar.
Tetap di rumah sambil makan cemilan dan menonton film bareng keluarga sangat
menyenangkan. Sedikit melepaskan beban pikiran dan kelelahan karena beraktivitas
seharian atau pekerjaan.
Baca juga: Rekomendasi Film yang Cocok Ditonton Bareng Keluarga
4. Hidupkan Suasana Rumah
Beri
sentuhan yang akan membuat rumah lebih menyegarkan dan tidak membosankan,
sesuatu yang baru akan membuat kita nyaman tetap di rumah. Bisa banget kalau
mau menata ulang dan mempercantik rumah, memberi pengharum ruangan atau aroma
terapi yang melegakan, memainkan music untuk menemani kegiatan sehari-hari.
5. Masak Menu yang Menarik
Memasak merupakan
kegiatan yang menyanangkan untuk bunda, nih. Namun, di masa pandemi seperti
bunda harus berkreasi dengan masakannya agar keluarga tak bosan dengan makanan
yang itu-itu saja. Sudah sering banget beli online dan makan yang itu-itu saja,
sekarang waktunya buat yang berbeda agar betah dan doyan makan di rumah nih.
Nah, itulah
kegiatan yang tak membuat keluarga bosan saat menghadapi di rumah. Apalagi si
kecil sudah banyak protes kalau ingin bermain keluar, rindu sekolah, dan
lain-lain. Penting untuk dialihkan ke aktifitas baru yang menyenangkan dan
bermanfaat, usahakan jangan cuma berbaring dan main ponsel, ya. Tetap patuhi
protokol kesehatan dan jaga kesehatan.
0 Response to "Tips Mengatasi Rasa Bosan saat di Rumah"
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung ke web ini. Ditunggu kedatangannya di Kota Kepanjen.
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.